SSI Kembali Menggelar Auto Slalom 2022 di Bantimurung

227
Ketua Umum Sonicspeed Indonesia Kurniati Amir (tengah) didampingi Ketua Harian Wwaan Wirawan (kanan) dan Humas SSI Sri Syahril (kiri).(FOTO: DOK)

INDONESIANUpdate.id | LAMA vakum akibat pandemi covid-19,  Sonicspeed Indonesia (SSI), salah satu organisasi yang menghimpun para komunitas pecinta otomotif roda empat kembali  menggelar seuah event bertajuk ‘Kejuaraan Auto Slalom 2022’.

Event otomotif ini  merupakan rangkaian dari pelaksanaan event akbar Bantimurung Keren yang akan  dilaksanakan di kawasan  lahan parkir  obyek wisata Bantimurung,  Kabupaten Maros, Sabtu-Minggu, 4-5 Juni 2022.

Ketua Harian SSI, Wawan Wirawan menjelaskan target peserta di event kali dibatasi. Hanya 100 starter dengan 14 kelas lomba. Sampai Kamis siang, 2 Juni 2022, sudah 60 an peserta yang mendaftar.

“Peserta tidak hanya dari Sulsel. Banyak juga dari luar Sulsel. Di antaranya Kaltim, Sultra dan daerah lainnya,” jelas Wawan.

Kompetisi adu skill balap mobil di Maros merupakan rangkaian dari seri turnamen Slalom yang diselenggarakan oleh SSI. Total ada empat seri yang akan diselenggarakan tahun ini. Selain di Maros, juga akan diselenggarakan di Bone, Makassar dan Bantaeng.

“Event di Bantimurung ada delapan kegiatan.  Untuk Auto Slalom ini dipercayakan penyelenggarannnya oleh Sonic Speed Indonesia,” ungkap Wawan  yang juga Sekretaris Panitia open tournament ini.

Ia membeberkan pelaksanaan kejuaraan Slalom secara resmi dimulai dengan agenda latihan resmi Jumat 3 Juni 2022. Sementara penyelenggarannya Sabtu-Minggu, 4-5 Juni 2022.

Salah satu event Salom yang pernah diselenggarakan oleh SSI di Makassar.(FOTO: HUMAS SSI)