HomeNEWSINTERNATIONALKota Kherson Dikuasai Tentara Rusia

Kota Kherson Dikuasai Tentara Rusia

Dia mengatakan bahwa dirinya diberitahu oleh perwira Rusia bahwa mereka berencana untuk mendirikan pemerintahan baru yang serupa dengan dua kota di timur Ukraina yang menjadi kantong separatis pro-Rusia.

Jika Kherson sekarang berada di bawah kendali Rusia, maka artinya ini akan menjadi momen penting dalam pertempuran Rusia dan Ukraina, pasalnya ini menjadi kota besar pertama di Ukraina yang direbut oleh pasukan Rusia.

Sementara itu pada Rabu, 2 Maret 2022 malam waktu setempat, Kepala Pemerintahan Daerah Kherson Hennady Lahuta, mengeluarkan pesan untuk warganya.

“Saya meminta semua orang yang tidak di rumah sekarang, atau yang berencana pergi ke luar, untuk tidak melakukannya. Penjajah ada di semua area kota dan sangat berbahaya,” kata Hennady Lahuta.

Tanpa menyebut secara eksplisit bahwa Rusia mengendalikan wilayah Kherson, Ihor Kolykhaiev juga mengatakan  ada pengunjung bersenjata di komite eksekutif kota hari ini.

“Saya dan tim adalah orang-orang yang damai, kami tidak memiliki senjata, tidak ada agresi dari pihak kami,” katanya.

“Saya tidak membuat janji apapun kepada mereka. Saya tidak bisa menjanjikan apapun. Saya hanya tertarik pada kehidupan normal kota kita! Saya hanya meminta [mereka] untuk tidak menembak orang,” lanjut Kolykhaiev.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

BACA JUGA