Ketua KONI Sulsel Hadiri Kejuaraan Menembak Kapolres Palopo Cup II

212
Dari kiri ke kanan, Ketua KONI Sulsel Yasir Mahmud, Kapolres Palopo, AKBP Yusuf Usman (tengah) dan Dansat Brimob Polda Sulsel Kombes Pol Heru Novianto berbincang santai usai pembukaan Kejuaraan Menembak Kapolres Palopo Cup II.(FOTO: RISAL)

INDONESIANUpdate.id | KETUA Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sulawesi Selatan (Sulsel) Yasir Mahmud menghadiri pembukaan Kejuaraan Menembak Kapolres Cup 2 di Stadion Lagaligo, Palopo, Sabtu pagi, 25 Juni 2022.

Dalam sambutannya Yasir berharap dari kejuaraan ini bisa muncul petembak-petembak  handal yang bisa mengharumkan nama Kota Palopo khususnya dan Sulsel pada umumnya  di kancah nasional maupun internasional.

“Kedepan olahraga menembak diharapkan bisa menjadi olahraga andalan Sulsel di kancah nasional,” harap Yasir yang juga menjabat sebagai Direktur Utama (Dirut) PT SCI (Perseroda) Sulsel.

Yasir didampingi Sekum KONI Sulsel Mujiburahman, Waketum Prof Ihsan dan Haris Yasin Limpo serta Ayuzar Manzir.  Diam-diam sosok pengusaha muda ini  ternyata punya kemampuan menembak yang mumpuni. Buktinya saat mencoba senjata yang digunakan para atlet,  Yasir   mampu menembak dengan sempurna. Lima peluru yang dimuntahkan dari moncong senjata ke sasaran metal target, semua kena sasaran. Tak ada peluru yang meleset.

“Bidikannya pak ketua KONI Sulsel, one shot one kill,” komentar Dansat Brimob Kombes Heru Novianto sembari mengacungkan jempol saat menyaksikan Yasir membidik sasaran.

“Menembak itu olahraga seni yang memerlukan kesinambungan kerja antara aksi dan reaksi,” ungkap Yasir.

Dansat Brimob Polda Sulsel Kombes Heru Noianto mewakili Kapolda Sulsel Irjen Nana Sujana membuka Kejuaraan Menembak Kapolres Palopo Cup II di Stadion Lagaligo, Kota Palopo, Sabtu, 25 Juni 2022.(FOTO: RISAL)