
INDONESIANUPDATE.ID | Komunitas Mobil Sonic Speed Indonesia (SSI) kembali menggelar Musyawarah Nasional (Munas) yang ke-12, Senin (27/1/2025) dengan agenda utama pemilihan Ketua Umum periode 2025-2028.
Pada Munas tersebut 100-an peserta daeru berbagai daerah sepakat memilih Harpen Reza Ali, SE menjadi Ketua Umum yang baru, menggantikan Kurniati Amir. Munas berlangsung dalam suasana keakraban. Kegiatan ini juga dihadiri Pembina Sonic Speed sekaligus ketua pertama 2001 silam, Arham Basmin.
Arham menyampaikan terimakasih kepada seluruh anggota sehingga tahun 2025 komunitas ini bisa eksis hingga memasuki usia 24 tahun. ” ‘’Tidak mudah sebuah komunitas bertahan hingga umur 24 tahun. Saya ingat ketika itu saya masih kelas 1 SMA ketika membentuk Sonic Speed. Dan hari ini anak saya sudah kelas 1 SMA dan Sonic Speed masih tetap eksis hingga sekarang,” ujar Arham, bangga.
Kabid Mobility pengurus daerah (Pengda) Ikatan Motor Indoensia (IMI) Sulawesi Selatan (Suslel) yang hadir mewakili Ketua Umum Pengda IMI Sulsel, Chandra S Djania menyampaikan selamat atas terpilihnya Harpen Reza Ali sebagai Ketua Umum yang baru.
Dia berharap dikepemimpinan Harpen, Sonic Speed semakin berkembang lagi. ” Sonic Speed punya sejarah dan prestasi yang panjang di IMI Sulawesi Selatan. Sya selalu monitor setiap perkembangannya,” sebut Chandra.
“Saya merasa terhormat dan makin bersemangat melanjutkan perjuangan komunitas ini. Sonic Speed merupakan komunitas besar yang dihuni orang-orang yang penuh kreativitas,” timpal Harpen Reza Ali.
