INDONESIANUPDATE.ID | Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto membuka Kejuaraan Daerah Futsal se-Sulawesi Selatan di Gedung Olahraga (GOR) Sudiang, Makassar, Senin (18/9/2023).
Walikotayang akrab disapa Danny Pomanto sangat mengapresiasi Kejurda Futsal yang digelar AFP Sulsel ini.
Kejurda Futsal ini menurut Danny merupakan wadah talent scouting bagi para pelatih dan atlet menuju kompetisi profesional. “Nanti sarananya harus baik. Pembinaan harus jalan. Kesejahteraan atlet dan mantan atlet juga harus diperhatikan,” tegas Danny.
Danny yang didampingi Ketua Asosiasi Futsal Provinsi (AFP) Sulawesi Selatan, Ahmad Susanto dan Kadispora Sulsel Suherman, menambahkan, Pemkot Makassar telah menyiapkan anggaran untuk membangun sarana olahraga. Ia berharap, pusat olahraga bisa terbangun di kawasan yang sudah direncanakan.
“Untuk lapangan rumput sintetic, sudah disiapkan anggaran Rp400 miliar khusus untuk kawasan olahraga, sport centre maupun sirkuit,” katanya.