PSM Duetkan Balotelli dan Halteja di Depan

37
Salah satu pemain andalan PSM di lini depan Nermin Haljeta (baju merah)

INDONESIANUPDATE.ID | Duel antara PSM Makassar versus PSBS Biak akan tersaji pada lanjutan pekan ke-19 Liga 1 2024-2025. Pertandingan akan berlangsung di Stadion Batakan, Balikpapan, Kalimantan Timur (Kaltim) Sabtu, 18 Januari 2025 sore.

Bentrok kedua tim diprediksi menjadi ujian sulit bagi Juku Eja, julukan PSM Makassar. Sebab, tim berjuluk Badai Pasifik datang membawa kepercayaan diri.

Tapi sebagai tuan rumah, PSM sedikit diunggulkan. Pasukan Ramang di dua laga meriah hasil positif dan tdak kebobolan. Tim asuhan Bernardo Tavares juga punya kekuatan baru dari perekrutan di bursa transfer paruh musim. Mereka adalah Matheus Silva dan Albertine Balotelli.

Demi meraih hasil positif di lini depan Bernardo Tavares memilih duet Albertine Joao Pereira ‘Balotelli’ dan Nermin Haljeta sebagai ujung tombak.

Di pihak lain, tim Badai Pasifik juga datang dengan optimistis sebab tak terkalahkan dalam dua laga terakhir. Terkini hampir mengalahkan Persib Bandung.

“Mudah-mudahan perjalanan kami tidak ada kendala. Tidak ada masalah, semua persiapan berjalan baik,” ujar Pelatih PSBS, Emral Abus.

Tim tamu juga memiliki berbagai nama pemain asing anyar yang dapat menjadi kekuatan segar. Ariel Nahuelpan akan hadir sebagai ujung tombak.(riel)

Berikut Susunan Pemain PSM Makassar vs PSBS Biak

PSM Makassar : (30). M. Reza Arya Pratama, (2) Aloisio Soares Neto, (7) Victor Jonson Benjamin Dethan, (8) Ananda Raehan Alief, (10) Daisuke Sakai, (13) Syahrul R Lasinari, (19) Latyr Fall, (22) Victor Luiz Prestes Filho, (71) Muh. Mufli Hidayat, (87) Albertine Joao Pereira ‘Balotelli’, (99) Nermin Haljeta

Head Coach : Bernardo Tavares

PSBS Biak  : (31) Jhon Rericnal Pigai, (2) Julian Alberto Velazquez, (8) Jonata Felipe Machado, (10) Alexsandro Dos Santos Perreira,      (11) Williams Jose Lugo Ladera, (18) Takuya Matsunaga, (24) D. Febrianto M. Uopmabin, (26) Marckho Sandi Merauje, (37) Ariel Gerardo Nahuelpan Osten, (50) Yohanes Kandaimu, (86) Armando Obet Oropa

Head Coach : Emral