Persikabo Vs PSM Makassar : Jaga Asa Menuju Juara

175

Tuan Rumah Ambisi Menang, PSM Fokus Jaga Jarak

Kondisi termutakhir yang membuat PSM diunggulkan cenderung disikapi secara bijak oleh Bernardo Tavares. Pelatih Juku Eja ini memilih fokus menatap setiap laga di Liga 1.

“Kita hanya akan memikirkan pertandingan selanjutnya, selangkah demi selangkah,” ujar Bernardo Tavares, dikutip dari laman LIB.

Ambisi PSM meraih kemenangan direspons Persikabo dengan tekad serupa. Laskar Padjajaran juga perlu merebut tiga  angka agar dapat menjaga tren di jalur kemenangan.

Tren positif memang ditorehkan Persikabo menyusul hasil bagus dari 2 laga terakhir. Kemenangan dengan skor identik 2-1 diraih saat mengalahkan PSS Sleman dan Bali United. Alhasil, Laskar Padjajaran telah mengoleksi 32 poin dan menempati peringkat 13.

Menjamu PSM, Persikabo 1973 tentu saja ingin meraih hasil positif agar dapat memperbaiki posisi di tabel klasemen Liga 1. Laskar padjajaran ini juga mempunyai tren positif dengan meraih 2 kemenangan beruntun di Liga 1.

Kesempatan Persikabo mendekati papan tengah masih terbuka karena mereka hanya berjarak tiga angka dengan tim peringkat 10, PSIS Semarang. Tren positif dari 2 laga terakhir menjadi bekal berharga bagi untuk meladeni PSM.

Meski Juku Eja termasuk lawan berat, Persikabo telah memantapkan mental demi mengejar hasil terbaik di laga kandang nanti.

“Kami tahu PSM tim yang kuat, dan konsisten. Sekarang mereka di atas. Tapi, kami akan berusaha lagi seperti yang sebelumnya kami lakukan,” tegas Aidil Sharin Sahak, pelatih Persikabo 1973, dilansir PT LIB.

Formasi berbeda kemungkinan akan diterapkan oleh Persikabo dan PSM Makassar. Tim Tuan rumah diprediksi memakai skema 3-4-3. Formasi tiga bek jadi pilar lini belakang Laskar Padjajaran, dilapisi dengan empat gelandang di depannya.

Sementara itu, PSM dapat menggunakan skema 3-5-2. Duet Wiljan Pluim dan Everton Nascimento akan menjadi senjata ampuh dalam aspek menyerang. Terlebih, Pluim dan Everton baru saja mencetak masing-masing 1 gol saat mengalahkan Persis Solo 3-2, pekan lalu di Parepare.

Winger PSM Makassar Yakob Sayuri menggiring bola dibayangi pemain lawan.(FOTO: RISAL)