HomeNEWSIndonesia Libas Filipina 4-0

Indonesia Libas Filipina 4-0

INDONESIANUpdate.id | TIMNAS Indonesia U-23 meraih poin penuh setelah melibas Fhilipina pada laga ketiga babak penyisihan Grup A SEA Games, 2021 (2022) di Viet Tri Stadium, Phu Tho, Jumat 13 Mei 2022.

Empat gol Garuda Muda masing-masing dicetak Muhammad Ridwan pada menit 18. Rizki Ridho lalu menggandakan keunggulan timnas di menit ke-44. Hingga babak pertama berakhir tidak ada tambahan gol. Dua gol lainnya terjadi di babak kedua. Masing-masing dari kaki Egy Maulana Vikri dan Marselino Ferdinan di menit 74 dan 85 untuk membawa Garuda Muda unggul 4-0.

Indonesia memang sangat membutuhkan kemenangan dilaga ketiga menghadapi Filipina. Itulah sehingga Vikri Maulana dkk langsung tampil “ngotot” pada awal babak pertama.

Peluang pertama Filipina hadir melalui sepakan spekulasi dari sang gelandang Scott Philip Woods dari luar kotak penalti. Upaya Woods berhasil menemui sasaran. Tetapi kiper Ernando Ari Sutaryadi masih bisa menangkap bola dengan baik. Setelah 10 menit berlalu, Indonesia mulai bisa keluar tekanan. Kombinasi umpan-umpan pendek dan permainan direct membuat Garuda dapat menembus pertahanan lawan.

Pada menit ke-13, Egy Maulana Vikri sempat mencetak gol setelah menerima umpan jauh yang membuatnya duel dengan kiper lawan. Namun gol Egy dianulir karena sang pemain tertangkap di posisi offiside.

Momen tersebut bak menjadi sinyal bahaya bagi Filipina. Benar saja, Garuda Muda sukses membuka skor lima menit berselang. Gol bermula ketika Egy mendapatkan umpan dari lini kedua.

Unggul 1-0 membuat Indonesia tampak dapat mengungguli permainan Filipina. Trio gelandang Marc Klok, Syahrian Abimanyu, dan Ricky Kambuaya memegang peran penting dalam permainan Garuda Muda.

Tekanan yang dilancarkan Indonesia hampir berbuah gol tambahan pada menit ke-31. Witan Sulaeman mendapatkan umpan terobosan dan berhasil melewati kiper di kotak penalti Filipina. Namun, Witan tidak dalam posisi yang bagus untuk menuntaskan peluang sehingga sepakan kaki kanannya masih lemah.

Gol kedua Indonesia akhirnya hadir pada menit ke-44 yang berawal dari situasi tendangan bebas. Abimanyu mengambil tendangan bebas di area kanan.

Sang gelandang kidal kemudian mengirim bola melengkung ke kotak penalti lawan. Rizky Ridho lalu memenangkan duel kontra kiper Filipina di dalam kotak enam yard dan sukses menanduk bola yang membawa

Indonesia unggul 2-0. Gol Ridho pun membuat Indonesia unggul 2-0 atas Filipina saat turun minum.

Marselino Ferdinand.(ist)
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

BACA JUGA