Demi Porkot Berkualitas KONI Makassar Gelar Bimtek

96
Ahmad Susanto berharap, penyelenggaraan Porkot kali ini, akan menjadi rule model untuk melaksanakan Porkot berikutnya.
Pada pelaksanaan Bimtek dijelaskan terkait pengelolaan pertandingan sesuai regulasi masing-masing cabor. Juga  pengelolaan upacara pengalungan medali pada upacara penghormatan pemenang (UPP) pengalungan medali, dan akuntabilitas penggunaan anggaran.
Untuk materi penegakan aturan pertandingan, dibawakan Ketua Bidang Hukum KONI Makassar, Mochtar Djuma. Sedangkan teknis pelaksanaan UPP disampaikan Wakil Ketua Binpres, Dr Hasyim. Akan hanya , dan untuk akuntabilitas pengelolaan keuangan dan teknik penyusunan laporan keuangan, disampaikan Bendahara KONI Makassar, Prof Dr Arifuddin.
Terkait masalah penanganan ketertiban dan keamanan selama penyelenggaraan Porkot, panitia juga menghadirkan pihak dari Polrestabes Makassar sebagai narasumber.

Porkot VIII Makassar 2023 rencananya akan dilaksanakan 20-29 Oktober 2023. Pembukaan di Stadion Mini FKIM Universitas Negeri Makassar (UNM).(*)