Demi Pembinaan Prestasi Olahraga KONI Gandeng Disdik dan BTN Makassar

221

“Kehadiran Korcam pada 15 kecamatan ini diharapkan dapat mengakselerasi pembinaan olahraga di wilayah masing-masing,” ujar Daeng Buang, sapaan putra berdarah Takalar, ini.

Nantinya, Korcam akan berkerjasama secara intensif dengan sekolah-sekolah untuk membantu memberikan pengetahuan terkait pembinaan atlet usia muda.

‘’Saya berharap, pembinaan olahraga tak hanya dilakukan oleh cabang olahraga tapi juga pihak sekolah yang sejalan dengan program One Student, One Sport,” katanya.

Dengan semangat kolaborasi dan sinergitas, Ahmad berharap pengukuhan Korcam ini menjadi keterwakilan KONI kota Makassar di tingkat Kecamatan.

‘’Korcam bertugas merumuskan, mendesain dan mengimplementasikan program – program pengembangan masyarakat melalui olahraga, membangkitkan keterlibatan semua pihak, menginisiasi lahirnya fasilitas, sarana dan prestasi serta menghadirkan olahraga sebagai solusi. menjadi Mitigasi sosial di tengah- tengah masyarakat,’’ jelasnya.

Dengan cita cita mewujudkan Makassar city of sport maka Korcam Se-Kota Makassar akan memiliki peran dan tanggung jawab yang strategis kedepan.(risal)