HomeLAW AND CRIMINALCabuli Anak di Bawah Umur, Lansia Nyaris Tewas Diamuk Massa

Cabuli Anak di Bawah Umur, Lansia Nyaris Tewas Diamuk Massa

INDONESIANUPDATE.ID | Diduga melakukan pelecehan terhadap anak di bawah umur, seorang lelaki berusia 65 tahun di Kota Parepare, Sulawesi Selatan (Sulsel) nyaris tewas diamuk massa, Jumat (3/2/2023).

Amuk warga itu terjadi di rumah pelaku asusila tersebut. Selain diamuk, rumah pelaku pun dirusak warga yang emosi mendengar ulah cabul lelaki setengah baya itu.

AI, begitu inisial nama lelaki itu. Usia penduduk Lontang’e, Jalan Ajatappareng, Kelurahan Kampung Pisang, Kecamatan Soreang, Kota Parepare itu sudah ‘bau tanah’. Namun prilakuknya tak patut dicontoh.

Kisah amuk warga itu berawal ketika AI alias IS melakukanmpelecehan terhadap seorang anak yang masih duduk di bangku kelas 2 Sekolah Dasar (SD). Nama bocah tersebut sebut saja Bunga Melati. Entah setan apa yang merasuki otak proa lanjut usia (lansia) ini sehingga ia nekad melakukan aksi bejadnya.

Bunga Melati tak terima. Sambil menangis ia melaporkan ulah cabul sang lansia tersebut. Ibu korban emosi mendengar gadis kecilnya diperlakukan tak senonoh. Ia pun mendatangi rumah pelaku.  Warga yang mendengar laporan Melati, pun berang. Bak dikomando puluhan bahkan ratysan warga menyerbu rumah IS yang masih bertetangga dengan korban.

IS yang lagi duduk santai di rumahnya kaget. Mau kabur, tapi warga sudah mengepung rumahnya. Ia tak berkutik. Pasrah diamuk massa. Video aksi massa itu pun sekerjap beredar di media sosial. Termasuk sampai ke aparat kepolisian.

Demi menghindari amuk massa yang lebih besar, IS langsung diamankan dan digelandang ke Polres Parepare dengan wajah babak belur. Belum puas melampiaskan amarahnya, massa juga merusak rumah pelaku.

Lurah Kampung Pisang, Kecamatan Soreang, Darlan Nurdin mengakui terjadinya peristiwa itu. “Kita dapat laporan seorang anak diduga dilecehkan oleh terduga pelaku. Sang anak melaporkan kejadian yang menimpa dirinya. Itu menyulut emosi keluarga dan warga sekitar,” terang Darlan dikutip Kompas.com, Jumat (3/2/2023).

“Kita tiba langsung mengamankan terduga pelaku dan diserahkan ke Satreskrim,” ungkap Kabag Ops Polres Parepare, Kompol Burhanuddin, usai memimpin penangkapan pelaku.

Sementara itu pihak Reskrim Polres Parepare, langsung melakukan penyelidikan terkait kejadian itu. “Kita masih melakukan penyelidikan dan menginterogasi terduga pelaku,” timpal Kasat Reskrim Polres Parepare, AKP Deki Marizaldi.(risal)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -

BACA JUGA