INDONESIANUPDATE.ID — Sungguh membanggakan. Karena prestasinya atlet-atlet asal Kota Makassar Lagu Indonesia Raya berkumandanga di sejumlah venue di SEA Games 2023 Kamboja.
Dari tiga atlet Makassar yang berjuang membela Indonesia, dua di antaranya meraih medali emas. Masing-masing Rahmat Erwin Abdullah (angkat besi) dan Ananda Raihan (Sepakbola). Sementara atlet lainnya yakni Krisda Putri Aprilia. Karateka putri andalan Indonesia ini hanya meraih medali perunggu dari nomor Kata perorangan putri.
Ketua KONI Kota Makassar, Ahmad Susanto, memberikan apresiasi tinggi dan ucapan selamat kepada ketiga atlet tersebut. “Terima kasih kepada seluruh atlet Makassar yang sudah berjuang dan mengukir prestasi membanggakan di SEA Games Kamboja 2023,” kata Ahmad Susanto, Rabu (17/5/2023).
Menurut dia, di Kamboja ada tiga atlet asal Kota Makassar menjadi patriot olahraga di SEA Games 2023. Ketiganya mampu meraih prestasi. “Ini bukti bahwa pembinaan prestasi olahraga Makassar terus meningkat,” tukas Ahmad Susanto. (*)