INDONESIANUPDATE.ID | Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Makassar, Ahmad Susanto, membuka kejuaraan tennis usia dini bertajuk ‘Draem Team Nasional Tennis Junior’, di Lapangan Tennis Karebosi, Kamis (5/1/2023).
Kejuaraanini mempertandingkan empat kelompok usia. Masing-masing usia 10 tahun, 12 tahun, 14 tahun dan 16 tahun.
Ahmad Susanto berharap event tennis junior ini, bisa melahirkan atlet nasional dan atlet dunia yang kelak akan mengharumkan Makassar dan Indonesia.
“Melalui event seperti ini, diharapkan akan lahir atlet nasional. Bahkan atlet dunia yang bisa mengharumkan nama bangsa, kelak,” kata Ahmad Susanto.
Ia menjelaskan, KONI Makassar dan Pemkot, memiliki program ‘One Student One Sport’ atau satu siswa satu cabang olahraga.
‘’Saya berharap cabang olahraga tennis ini bisa diminati banyak pelajar. Apalagi olahraga tennis punya banyak turnamen, baik nasional maupun internasional,’’ ujarnya.
Ahmad menegaskan KONI Makassar siap memfasilitasi atlet-atket muda demi meraih prestasi yang lebih baik. Kita mulai dari klub dream team tennis Makassar,” tantang Ahmad Susanto.
Ketua Panitia, M Aksya Latief menjelaskan selain mempertandimngkan empat kelompok usia dini, juga dipertandingkan kategori tunggal dan ganda.
‘’Untuk nomor tunggal, sistem pertandingan akan dibagi grup. Sementara nomor ganda menggunakan sistem gugur,’’ jelas Aksya.(risal)