INDONESIANUPDATE.ID | Indira Yusuf Ismail resmi memimpin Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (PERBASI) Kota Makassar setelah dilantik sebagai ketua umum masa bakti 2022-2026 di DP Hall, Jalan Amirullah, Sabtu malam (4/2/2023).
Istri Walikota Makassar ini dilantik oleh Wakil Ketua Perbasi Sulsel, Dr Suwardi mewakili Ketua Umum Perbasi Sulsel, Ashabul Kahfi. Kahfi berhalangan hadir karena di waktu bersamaan Ketua Komisi VIII DPR RI ini tengah melakukan kunjungan kerja di Arab Saudi.
Meski begitu pelantikan ini terbilang istimewa. Sebab turut hadir Ketua Umum dan Sekretaris Jendral (ZSekjen) Pengurus Pusat (PP) Perbasi, Kho Poo Thai atau Danny Kosasih dan Nirmala Dewi.
Indira berkomitmen untuk terus memajukan prestasi olahraga basket di Makassar. Salah satu bukti keseriusan Indira dengan menghadirkan sebuah gedung olahraga basket berstandar internasional di kawasan bumi Tamalanrea Permain (BTP).
“Kami sudah mau mulai menyusun dan mengusulkan program. Kami juga akan berusaha memperbaiki sarana dan prasarana olahraga basket di Makassar. Tentu dengan harapan menjadikan basket yang terbaik karena basket itu keren,” papar Indira sambil memperlihatkan disain GOR Basket melalui layar monitor.
Ia berharap perencanaan ini bisa semakin sempurna. ”Paling telat, Desember 2023 sudah berdiri bangunannya,” ujar ibu tiga putri ini disambut aplous undangan yang hadir.
Dengan hadirnya sarana prasarana itu, Indira berharap bisa mendorong pengembangan atlet basket di Makassar agar semakin berprestasi di kancah nasional dan internasional.
Ketua Umum KONI Kota Makassar Ahmad Susanto mengapresiasi sarana dan prasarana serta program kerja yang sudah disusun oleh Perbasi Makassar di bawah nakhoda Indira Yusuf Ismail. Ahmad juga optimis olahraga yang banyak digandrungi kaum millenial ini akan maju pesat dan berprestasi.
”Buktinya, cabor basket di Porprov Sinjai-Bulukumba yang lalu saja basket mampu mendulang seluruh medali emas yang dipertandingkan. Itu belum pelantikan. Nah, bagaimana nanti setelah ibu Indira dilantik,” kata Ahmad Susanto.
Optimisme juga disampaikan Ketua Umum PP Perbasi, Danny Kosasih. Karena itulah ia memboyong Sekjennya hadir menyaksikan pelantikan ini. ”Pelantikan Ketua Perbasi Makassar ini sangat istimewa dan luar biasa. Sebab, ini kali pertama pelantikan tingkat kota langsung dihadiri oleh Ketua Umum dan Sekjen. Dan itu hanya di Makassar,” tegas Danny Kosasi yang disambut aplous ratusan undangan yang hadir.
Danny berpesan agar prestasi olahraga basket di Makassar harus jauh lebih baik lagi di bawah kepemimpinan Indira Yusuf Ismail. “Pelantikan ini luar biasa meriah. Saya berharapĀ prestasi basket di Makassar juga harus lebih meriah,” harap Danny.
Pada kesempatan itu, sebagai ketua, Indira juga memberikan penghargaan kepada sejumlah pihak yang dinilai telah berjasa dalam mengembangkan olahraga bola basket di Makassar. (risal)