7 Cabor Penyumbang Medali Terbanyak Kontingen Makassar di Porprov XVII Sulsel 2022

132

Peringkat kedua ditempati balap sepeda. Ada 16 medali emas dan 10 perak. Sekretaris Ikatan Sepeda Sport Indonesia (ISSI) Makassar, Muhammad Nasir Husain berharap prestasi ini terus dipertahankan atlet binannya.

“Persiapan kami memang cukup matang, termasuk melakukan try out dan mengirim atlet di kejurnas Semarang,” kata pria yang akrab disapa Uchen itu.

Penyumbang medali terbanyak ketiga, menembak. Tim menembak Makassar berhasil meraih 16 medali emas, sembilan perak, dan 10 perunggu. Beberapa nomor di cabor ini bahkan disapu bersih petembak Makassar.

Cabor penyumbang medali terbanyak lainnya adalah judo, atletik, kempo, dan tinju. Empat cabang olahraga ini masing-masing menyumbang sepuluh medali emas.

Ketua KONI Makassar, Ahmad Susanto mengapresiasi seluruh cabang olahraga yang menunjukkan prestasinya di Porprov Sulsel. Ia berharap prestasi ini terus dipertahankan dan ditingkatkan pada event lebih tinggi lagi.

Tim balap sepeda Makassar.(DOK)